Raih Berkah Langit dan Berkah Bumi dengan Iman dan Taqwa

Berkah maknanya ialah kebajikan yang berlimpah, beraneka ragam dan bersinambung

Itu sebabnya keimanan kepada Allah selalu ditekankan dalam segala hal termasuk dalam upaya memperoleh rezeki.

وَمَا مِن دَآبَّةٖ فِي ٱلۡأَرۡضِ إِلَّا عَلَى ٱللَّهِ رِزۡقُهَا

Dan tidak satu pun makhluk bergerak (bernyawa) di bumi melainkan semuanya dijamin Allah rezekinya. [Surah Hūd: 6]

Baca juga: Kiai Safrullah: Segala Keberhasilan Itu Berkah Karamah Guru

وَكَأَيِّن مِّن دَآبَّةٖ لَّا تَحۡمِلُ رِزۡقَهَا ٱللَّهُ يَرۡزُقُهَا وَإِيَّاكُمۡۚ

Dan berapa banyak makhluk bergerak yang bernyawa yang tidak (dapat) mengurus rezekinya sendiri. Allahlah yang memberi rezeki kepadanya dan juga kepadamu. [Surah Al-‘Ankabūt: 60]

Keimanan kepada Allah adalah pendorong yang sangat kukuh untuk meraih sukses dalam kehidupan nyata.

Keimanan menghimpun semua potensi manusia dan mengarahkannya ke satu tujuan sambil memberinya kebebasan untuk meraih dukungan dari kekuatan Allah dan melakukan aktivitas sesuai dengan kehendak-Nya. Yaitu, membangun dunia ini dan memakmurkannya, membendung kerusakan dan penganiayaan, serta meningkatkan kualitas hidup dan mengembangkannya.

Baca juga: Mengambil Berkah Dengan Berziarah ke Makam Aulia dan Shalihin

Keimanan kepada Allah juga membebaskan manusia dari ketundukan kepada hawa nafsu dan perhambaan diri kepada manusia. Dengan begitu, ia lebih mampu untuk menjadi khalifah di bumi dibanding dengan mereka yang menjadi hamba hawa nafsu atau hamba sesama manusia.

Adapun ketaqwaan penduduk suatu negeri menjadikan mereka bekerja sama dalam kebajikan dan tolong-menolong dalam mengelola bumi serta menikmatinya bersama. Semakin kukuh kerjasama dan semakin tenang jiwa, semakin banyak pula yang dapat diraih dari alam raya ini.


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi