Keutamaan Masjid dan Pemakmurnya, Ditangisi Bumi Ketika Wafat
Masjid menjadi elemen penting yang tidak bisa terpisahkan dari kehidupan seorang muslim
Beliau juga memberi kabar gembira bahwasannya malaikat senantiasa mendoakan dan memohonkan ampunan bagi orang yang berada di dalam masjid (tempat di mana ia shalat).
Para malaikat senantiasa mendoakan dan memohonkan ampunan bagi seorang di antara kamu selama berada di tempat (mushalla) yang dia shalat di dalamnya selama tidak dalam keadaan hadas. Para malaikat akan berkata: “Ya Allah ampunilah doa, Ya Allah berilah kasih sayang padanya”. (HR. Bukhari).
Salah satu keistimewaan dari umat Nabi Muhammad Saw, ialah bahwa seluruh bumi ini secara umum adalah masjid dalam arti bisa dijadikan sebagai tempat sujud atau bisa dibangun di atasnya tempat untuk shalat.
Bumi dijadikan suci untukku dan juga sebagai masjid (HR. Abu Dawud).
Dan di mana saja kamu menemukan (waktu) shalat, maka shalatlah di situlah masjid (HR. Muslim).
Hadis tersebut menandakan bahwa shalat boleh dikerjakan di semua tempat, kecuali yang dilarang oleh syariat seperti di tempat sampah karena najis. Hal ini berbeda dengan umat-umat sebelumnya yang tidak beribadah kecuali di tempat khusus.
Imam Ghazali dalam karyanya Mukasyafatul Qulub menyebut di antara keutamaan masjid. Beliau mengutip hadis Qudsi,
Sesungguhnya rumah-rumah-Ku di bumi-Ku adalah masjid-masjid. Para tamu-Ku di dalam masjid adalah pemakmurnya, maka beruntunglah bagi seorang hamba yang bersuci di rumahnya kemudian mengunjungi-Ku di rumah-Ku, karena menjadi kewajiban yang dikunjungi untuk memuliakan tamunya.
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______

