Jajaran Pengurus LDTQN Mesir Yang Baru Resmi Dilantik
Kegiatan rutin lainnya ialah pelaksanaan PHBI (Peringatan Hari Besar Islam)
Pengurus LDTQN Republik Arab Mesir(RAM) masa khidmat 2024-2025 resmi dilantik pada Senin (12/8) di Sekretariat LDTQN, Build 33, Floor 4, Duwadari Street – Darbul Ahmar Darrosah.
Kegiatan pelantikan pengurus LDTQN Mesir diawali dengan pembacaan ayat suci al Quran, menyanyikan lagu Indonesia Raya, serta lagu Oh Guruku. Pelantikan dilakukan oleh Dewan Penasihat LDTQN Mesir Ust. Ahmad Faisol Firdaus.
“Saya mengucapkan selamat atas terpilihnya kepengurusan LDTQN Mesir yang baru periode 2024-2025, dengan iringan doa semoga kepengurusan yang baru bisa membawa organisasi menjadi lebih maju dan membawa kemanfaatan yang lebih luas di lingkungan masisir,” ungkap senior pembimbing masisir (mahasiswa Indonesia di Mesir) Kiyai Ali Irham, Lc., MA.
“Dan semoga LDTQN Mesir senantiasa dapat mengambil peran aktif dalam dinamika keilmuan masisir serta menjadi penyokong utama terpatrinya akhlak dan budi pekerti mulia bagi seluruh masisir, amiin.” Lanjutnya.
Baca juga: LDTQN Mesir Ganti Pengurus dan Bentuk Dewan Pembina
LDTQN Mesir memiliki kekhasan dibandingkan dengan LDTQN di berbagai daerah di Indonesia, salah satunya ialah para pengurus merupakan mahasiswa di kampus kebanggaan Islam Universitas Al Azhar Kairo, Mesir.
Selain itu, LDTQN Mesir menyelenggarakan berbagai forum diskusi ilmiah tasawuf, kajian ilmiah bersama Masyayikh, bersilaturahmi serta mendapatkan bimbingan langsung bersama Masyayikh.
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______