Waktunya Kampanyekan Lingkungan Melalui Mimbar Masjid dan Mimbar Digital

Berbuat kerusakan di bumi dalam aneka bentuknya terlarang dalam agama

السعادة كلها فى أن يملك الرجل نفسه والشقاوة فى أن تملكه نفسه

Kebahagiaan ialah ketika seseorang mampu menguasai dirinya. Dan kesengsaraan adalah saat seseorang dikuasai hawa nafsunya.

Akhlak Terhadap Lingkungan

Islam adalah agama akhlak, keberagamaan seseorang dinilai bukan dari banyak pelaksanaan ibadah ritualnya tapi diukur dari akhlaknya. Dan akhlak yang dimaksud bukan hanya terhadap manusia, tapi juga akhlak kepada lingkungan.

Sehingga salah satu peran yang diemban manusia ialah menjadi khalifah di muka bumi. Bertanggung jawab untuk menjaga, memelihara dan melestarikan alam raya. Bukan dengan semena-mena terhadap lingkungan karena memperturutkan hawa nafsu dan kelalaian. Karena lingkungan yang tercemar adalah bukti nurani yang tidak terawat dengan baik.

Alam raya dan aneka lingkungan di dalamnya adalah amanah dari Allah Swt. Sekian banyak ayat al Qur’an maupun hadis yang bicara menyangkut pelestarian alam dan larangan pengrusakannnya.

وَلَا تُفۡسِدُواْ فِي ٱلۡأَرۡضِ بَعۡدَ إِصۡلَٰحِهَا وَٱدۡعُوهُ خَوۡفٗا وَطَمَعًاۚ إِنَّ رَحۡمَتَ ٱللَّهِ قَرِيبٞ مِّنَ ٱلۡمُحۡسِنِينَ

Dan janganlah kamu berbuat kerusakan di bumi setelah (diciptakan) dengan baik. berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut dan penuh harap. Sesungguhnya rahmat Allah sangat dekat kepada orang yang berbuat kebaikan. (Al-A’raf: 56).

Berbuat kerusakan di bumi dalam aneka bentuknya terlarang dalam agama. Baik itu yang berdampak pada kerusakan diri, kerusakan harta, kerusakan akal, kerusakan pada keturunan, hingga kerusakan pada agama.

Dari sini muncul formulasi maqashidus syariah demi mewujudkan kemaslahatan dan mencegah kemudaratan dengan konsep hifdzud din (memelihara agama), hifdzun nafs (memelihara diri/jiwa), hifdzul aql (memelihara akal), hifdzul mal (memelihara harta) dan hifdzun nasl (memelihara keturunan).


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi