Berita Duka, Hj. Aisyah Hamid Baidlowi Wafat

Jakarta – Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat NU periode 1995-2000, Hj. Aisyah Hamid Baidlowi binti KH Abdul Wahid Hasyim siang ini, Kamis (8/3) wafat pukul 12.50 WIB di RS Mayapada, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Putri kedua KH. Wahid Hasyim, ini dibawa ke rumah duka di Jalan Bukit Pratama Raya A-9, Pasar Jumat, Lembak Bulus. Rencananya jenazah malam ini akan diterbangkan ke Surabaya, Jawa Timur dan dimakamkan di tanah kelahirannya, Tebuireng, Jombang, Jawa Timur.

Pihak keluarga diwakili Nelly Wahid, menantu almarhumah, berharap jika ada kesalahan yang dilakukan Hj. Aisyah baik disengaja maupun tidak dapat dimaafkan dengan ikhlas.

Aktifis dakwah kelahiran 6 Juni 194o ini, semasa hidup pernah menjabat sebagai Ketua Kongres Wanita Indonesia (1990-1995), Pengurus Dewan Pimpinan MUI (1995-2000), anggota DPR RI dari Fraksi Golongan Karya (1997-2009) serta Ketua Ikatan Keluarga Pahlawan Nasional (1999-2013). (Idn)

 

 


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi