Kolaborasi BMT Nasuha dan LDTQN Gelar Workshop Hidroponik

LDTQN DKI Jakarta bekerja sama dengan BMT Nasuha akan menggelar Workshop Hidroponik Dasar Sayuran dan Melon Import pada Ahad, 20 Februari 2022 mulai pukul 09.00 – 15.00 WIB.

Workshop terdiri dari dua sesi. Sesi satu untuk kelas hidroponik dasar dan sesi dua kelas khusus melon. Kegiatan workshop akan diselenggarakan di TQN Center, Rawamangun, Jakarta Timur yang kemudian akan dilanjutkan dengan praktik lapangan di Klender.

Peserta yang mendaftar akan mendapat pelatihan urban farming produk unggulan berupa buah melon import yang berkualitas Grade A.

Workshop ini sengaja digelar bagi mereka yang memiliki lahan sempit tapi ingin menyalurkan hobi berkebun sekaligus bisa menikmati sayuran dan buah melalui hidroponik bahkan berjualan dari rumah.

Baca juga: Kembangkan Minat Ikhwan LDTQN Jakarta dan BMT Nasuha Buat Pelatihan Servis AC dan Servis CCTV

Lalu mengapa hidroponik menjadi pilihan? Yakni adanya kebutuhan gaya hidup sehat makin tinggi, sehingga konsumsi makanan sehat pun meningkat. Lalu adanya permintaan lebih besar dari produksi dan hasil panen selalu dipasok ke luar area. Menariknya dari hidroponik ini adalah periode panen yang lebih pendek dan pangsa pasar yang terus tumbuh.

Ketua Penasehat LDTQN Jakarta yang juga Dewan Pakar LDTQN Pusat, KH. Wahfiudin Sakam menilai bahwa apa yang dilakukan LDTQN Jakarta dan BMT Nasuha bagus, upaya yang baik sekali dan sangat realistis.

“Lanjutkan, gelorakan, kembangkan terus upaya-upaya ekonomi riil yang kreatif. Ayo bangkit! Lakukan yang membuat Guru Mursyid kita bangga akan kalian. Sufi, sejak zaman dulu, adalah orang-orang yang mandiri, berdagang dan berdakwah,” dukung wakil talqin Pangersa Abah Anom tersebut.

Bagi yang berminat mengikuti workshop ini bisa menghubungi BMT Nasuha di 0822 10000 165 dan siapkan infaq terbaik.


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi