Amalkan Tanbih, Seratus Penyandang Disabilitas Ikuti Seminar dan Terima Santunan

Kegiatan yang dihelat di Masjid al Mubarak (TQN Center) pada Selasa (07/12)

Salah satu akhlak tanbih dalam TQN Pontren Suryalaya ialah bersikap kasih sayang, bermanis budi serta peduli menuntun dan membantu kelompok lemah. Salah satu kelompok lemah itu ialah kaum penyandang disabilitas.

Seperti yang dilakukan Yayasan Tunanetra Raudhatul Firdaus (YTRF) bersama HATAM dan LAZNAS PHR (Pertamina Hulu Rokan) yang menggelar Seminar “Sehari Bersama Rasulullah Saw & Santunan Disabilitas Netra”.

Kegiatan yang dihelat di Masjid al Mubarak (TQN Center) pada Selasa (07/12) mengangkat tema “Meneladani Kisah Hidup Hamba Pilihan, Kuatkan Iman, Optimalkan Amal”.

Kegiatan yang diadakan masih dalam momentum Hari Disabilitas Internasional tersebut dimulai sejak pukul 09.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB dan diikuti pula secara live via Zoom Meeting.

Seratus Penyandang Disabilitas-2

Baca juga: HATAM Gandeng LDTQN Jakarta dalam Program Cahaya Hati ANTV

Terselenggaranya acara ini juga didukung oleh berbagai lembaga di antaranya Lembaga Dakwah Tarekat Qadiriyah Naqsyabandiyah (LDTQN) Jakarta, Dapur Leha Jakarta (DLJ), Dompet Dhuafa (DD), Fortuna Argatech, serta para donator.

Sekitar seratus tunanetra yang hadir, masing-masing akan memperoleh sembako senilai Rp 100.000 dan transport sebesar Rp 200.000. Selain itu, juga akan diberikan kepada mereka 50 Speaker HATAM dan 22 set al Qur’an Braille (1 set Braille terdiri dari 2 dus).


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi