Kiai Anhari dan Kiai Wahfiudin Hadiri Manaqib di Pati

Pati – Dua wakil talqin Kiai Anhari Basuki dan Kiai Wahfiudin Sakam menghadiri Manaqib Syekh Abdul Qadir al-Jailani (qs). Manaqib diadakan di Gedung Serbaguna YSB (Yayasan Serba Bakti) Pontren Suryalaya Perwakilan Kab. Pati.

Kamis pagi (7/3) pukul 07.00 WIB jamaah dari berbagai daerah mulai berdatangan ke gedung yang beralamat di Ds. Winong Dk. Ngagul RT. 01/RW 07, Kecamatan Pati, Kabupaten pati, Jawa Tengah.

Suasana Manaqib di Pati. (Foto: Anis)

“Ada yang dari Jepara, Semarang, Karimunjawa, Cepu, Blora, Lasem dan Rembang. Sekitar sembilan ratus orang yang menghadiri manaqib,” ujar Anis, kontributor TQNNews.

Ketua Perwakilan Pati H. Yunus sangat bersyukur acara manaqib di Pati dihadiri dua orang wakil talqin. “Alhamdulillah semoga penyelenggaraan manaqib dan bakti sosial yang diadakan ikhwan Pati membawa keberkahan dan kemanfaatan untuk umat.”

Kiai Wahfiudin dalam tausiyahnya mengupas makna Isra’ dan Mi’raj Nabi Muhammad SAW. “Perjalanan yang dilakukan Rasulullah adalah perjalanan spiritual. Untuk mengikuti perjalanan nabi kita harus sungguh-sungguh mengamalkan dzikir yang telah ditanamkan oleh Guru Mursyid Pangersa Abah Anom.”

Foto bersama tokoh-tokoh TQN Pati. (Foto: Anis)

Sementara itu Kiai Anhari menyampaikan talqin dzikir kepada jamaah yang hadir. Sebelum talqin, Kiai yang berdomisili di Semarang menjelaskan pentingnya belajar dzikir.

Setelah shalat zuhur acara dilanjutkan dengan kursus tasawuf yang disampaikan Ustadz H. Handri Ramadian. “Rencananya kursus tasawuf diadakan sampai jelang maghrib,” sambung Anis.

Selesai shalat maghrib dan dzikir harian H. Mahtub akan memimpin pelaksanaan shalat rajab. (Idn)


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
______
Rekomendasi