Lima Masjid Yang Jadi Saksi Perjuangan Melawan Penjajah

Masjid juga digunakan juga sebagai basis pengembangan ekonomi

Masjid di masa Nabi punya banyak fungsi dan peran. Sebagai tempat beribadah misalnya shalat berjamaah, menjadi rumah ilmu pengetahuan, rumah dialog, hingga destinasi rohani.

Masjid juga digunakan sebagai tempat tahanan dan mengungsi, basis pengembangan ekonomi, pusat kegiatan pengabdian masyarakat serta membantu militer.

Di masa pra kemerdekaan masjid memainkan peran yang sangat strategis. Masjid difungsikan sebagai pusat komando dan basis perjuangan melawan penjajah. Seperti yang dilakukan lima masjid berikut ini, sebagaimana dikutip dari isyefupdates.

1. Masjid Kauman Semarang

Masjid Agung Semarang atau yang dikenal sebagai Masjid Kauman adalah salah satu masjid tertua di Kota Semarang. Masjid ini dibangun pada 1743 hingga 1749.

Baca juga: Masjid Beradaptasi, Masjid Bertransformasi

Masjid Kauman adalah satu-satunya masjid yang menyiarkan kemerdekaan Indonesia hingga dikepung oleh Jepang.

Saat ini masjid yang berada di dekat Pasar Johar tersebut sudah menjadi bagian dari cagar budaya yang dilestarikan Kota Semarang.

2. Masjid Raya Baiturrahman Aceh

Masjid Raya Baiturrahman Aceh pernah dibumihanguskan oleh Belanda saat serangan ke Koetaradja (Banda Aceh) pada 10 April 1873. Runtuhnya bangunan masjid memicu meletusnya perlawanan masyarakat Aceh.


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi