Jakarta – Wakil Ketua Komisi Pendidikan MUI Pusat. KH Wahfiudin Sakam melanjutkan agenda safari dakwahnya ke Sumatera Selatan. Kyai yang juga wakil talqin TQN Suryalaya ini rencananya berada di sana hingga Jum’at 1 Januari 2016.
Setelah mengunjungi beberapa pondok pesantren di tanah Jawa, Kyai Wahfiudin tiba di bandara Sultan Mahmud Badaruddin II kemarin sore (29/12) bersama keluarga dan salah satu stafnya, Abdul Kodir.
“Kami tiba di Palembang pukul 13:30 dijemput oleh pengurus Yayasan Serba Bakti (YSB) Pesantren Suryalaya Korwil Sumatera Selatan. Kami langsung menuju Sungai Lilin, Kabupaten Musi Banyuasin,” ujarnya saat dihubungi oleh redaksi TQNNews.
Berikut agenda acara selama di Sumatera Selatan:
- Selasa, 29 desember, manaqib di Sungai Lilin, mulai maghrib hingga pukul 23:00
- Rabu, 30 desember, maulid nabi di Desa Sukaraja Karang Agung, mulai pukul 08:00 hingga zhuhur
- Rabu 30 desember, maulid nabi di masjid Arrohman Desa Peninggalan Kec. Tunggal Jaya, mulai bakda Isya
- Kamis 31 desember, tabligh akbar
“Insya Allah kami akan kembali ke Jakarta jumat pagi,” tutup Kodir, alumni Institut Agama Islam Latifah Mubarakiyyah (IAILM) Suryalaya.
Sedang di Sumatera Selatan? Mungkin agenda di atas bisa menjadi alternatif liburan tahun baru Anda.
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______