Enam Wasiat Sulthanuz Zahidin Ibrahim bin Adham
Tokoh sufi yang dikenal zahid, 'alim dan shalih dari generasi tabi' tabiin tersebut (w. 162 H)
Lalu kita juga diingatkan agar bukan hanya mempercantik lahiriah, tetapi lebih penting lagi mempercantik batin yang merupakan objek pandangan Allah Swt. Tidak silau apalagi jadi ikut-ikutan dengan orang yang hanya memperbaiki lahiriah tapi lupa memperindah batiniahnya.
Beliau juga mengingatkan pentingnya memiliki orientasi jauh lebih ke depan, yakni mempersiapkan kematian dan membangun amal shalih karena kita akan mempertanggungjawabkan kelak di akhirat. Jangan hanya fokus membangun kebun atau pun istana yang fana’ di dunia, tetapi melupakan kematian yang pasti.
Sufi dari negeri Balkh di Afganistan ini juga mengajak kita sibuk berkhidmah kepada Allah Swt. Melakukan pelayanan, tugas, ataupun kebaikan hanya untuk Allah Swt, serta meraih ridha-Nya, bukan sekadar mencari ridhanya makhluk yang lemah.
Syekh Ibrahim bin Adham secara bijak mengingatkan agar kita tidak lalai dalam memeriksa kesalahan dan kekurangan diri dan terus diperbaiki. Jangan sampai sibuk dan pandai melihat aib dan kekurangan orang lain tapi lemah apalagi sampai buta melihat aib diri sendiri. Sebagaimana disampaikan oleh Syekh Sari As Saqathi
Sebagian tanda istidraj ialah buta dari melihat aib sendiri.
Terakhir wasiat beliau adalah agar kita menjadikan dunia ini sebagai ladang amal bagi keselamatan dan kesejahteraan di akhirat kelak. Bukan hanya hidup di dunia untuk dunia, apalagi terpedaya dengan pesonanya sehingga melalaikan tugas dan kewajiban manusia.
Dan bersabarlah engkau (Muhammad) bersama orang yang menyeru Tuhannya pada pagi dan senja hari dengan mengharap keridaan-Nya, dan janganlah kedua matamu berpaling dari mereka (karena) mengharapkan perhiasan kehidupan dunia. Dan janganlah engkau mengikuti orang yang hatinya telah Kami lalaikan dari mengingat Kami, serta menuruti keinginannya dan keadaannya sudah melewati batas. [Surah Al-Kahf: 28]
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______