Pontianak – Berita duka datang dari Pontianak, Kalimantan Barat, KH. Muhammad Nur bin Abd. Fatah wafat hari ini, Rabu (21/8) pukul 17:50 WIB.
“Almarhum wafat waktu maghrib di Pondok Pesantren An-Nur ,” ujar ikhwan TQN Pontianak Syahbilal Muhtadin.
“Rencananya almarhum akan dimakamkan di pondok, depan pendopo. Beliau pernah berpesan kepada saya dan juga keluarganya,” sambung Syabilal.
Wakil talqin yang diangkat Pangersa Abah pada 16 Oktober 1994 ini sebelumnya pernah menjalani pengobatan di RS Dharmais Jakarta.
Selamat jalan Kiai Nur… (Idn)
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______