Bogor – Sebanyak 126 anggota Polresta Bogor Kota selama dua hari mengikuti pelatihan tasawuf di Masjid al-Hidayah, Asrama Polisi Panaragan, Kota Bogor Tengah (16 – 17/03).
Pelatihan bertemakan “Urgensi Tasawuf Bagi Peningkatan Kualitas Diri” dikerjasamakan dengan Yayasan Serba Bakti (YSB) PP Suryalaya, Perwakilan Kota Bogor.
Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol. Ulung Sampurna Jaya, SIk., MH. saat membuka acara berharap anggota dapat melaksanakan tugas sehari-hari dengan baik, diiringi dengan dzikrullah. “Semoga keimanan dan ketakwaan personil dapat terus meningkat dan mendapatkan ridha dari Allah,” ujarnya.
Wakil Talqin TQN PP Suryalaya, KH. Asep Samsurizal Hudaya menjelaskan materi tentang pentingnya dzikir yang tembus ke dalam qalbu (hati nurani). Putra (alm) KH. Aang Muhaiminul Aziz juga menyampaikan talqin (pembelajaran) dzikir kepada seluruh peserta.
Pembukaan pelatihan juga dihadiri Ketua MUI Kota Bogor, KH. Mustofa Abdullah bin Nuh serta Ketua YSB PP Suryalaya Perwakilan Kota Bogor, H. Aam. “Pelatihan ini angkatan yang keempat,” kata Teguh, kontributor TQNNews.com
Waka Polresta Bogor Kota AKBP Rantau Isnur Eka, SIK hadir dalam penutupan kegiatan pada Sabtu siang (17/03). “Saya mewakili Bapak Kapolresta Bogor menutup kegiatan pelatihan selama dua hari. Semoga kita semua bisa istiqamah melaksanakan ibadah di tengah padatnya tugas sehari-hari,” pungkasnya.
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______