Cinta Nabi Adalah Ruh Agama
Cinta pada nabi termasuk amalan qalbu yang sangat besar manfaatnya
Kata cinta banyak disebutkan dalam syariat Islam yang mulia. Syekh Yusri Jabr Al Hasani menyebutkan bahwa Allah Swt menjadikan cinta sebagai hubungan seorang hamba dengan-Nya. Dia juga menjadikan cinta sebagai hubungan manusia dengan nabinya. Beliau juga menjadikan cinta sebagai hubungan saudara sesama muslim.
Cinta kepada Nabi Muhammad Saw merupakan ruh agama. Tanpa cinta kepada nabi maka agama bagaikan mayit tanpa ruh. Ibnu Abbas meriwayatkan bahwa Rasulullah Saw bersabda,
“Cintailah Allah karena nikmat-nikmat-Nya yang menemuimu, cintailah aku karena Allah cinta kepadaku, dan cintailah ahli baitku sebab cintaku kepada mereka (HR. Tirmidzi).
Ketika hendak bertawassul dengan amalan yang paling disukai, maka bertawassulah dengan cinta pada nabi. Sebab cinta pada nabi tidak bisa dirusak oleh setan. Berbeda dengan amalan fisik masih bisa dirusak oleh setan dengan menyelipkan di dalamnya riya’, ujub, hanya mengandalkan amal dan tipuan lainnya.
Baca juga: Wasiat Nabi Untuk Selalu Mencintai Ahlul Bait
Cinta pada nabi termasuk amalan qalbu yang sangat besar manfaatnya, berbeda dengan mengandalkan amalan fisik tanpa ada cinta di dalamnya, justru bisa merugikan.
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______