Hikmah Pandemi, Ikhwan TQN Dirikan Rumah Bandeng
Ulul Albab melihat pandemi bukan musibah semata, tapi peluang untuk bangkit dan maju
Inilah ucapan Ulul Albab ketika ia melihat makhluk ciptaan Allah di muka bumi ini sebagaimana digambarkan Allah swt di dalam Alquran surah Ali Imran (3) ayat 191.
Ulul Albab adalah cendekiawan muslim yang memiliki dua karekater utama: Pertama, selalu ingat kepada Allah swt dalam keadaan berdiri, duduk dan berbaring. Kedua, selalu berfikir tentang penciptaan langit dan bumi.
Wabah pandemi Covid-19 yang kini mengguncang dunia adalah ciptaan Allah. Wabah ini terbilang sangat dahsyat. Daya tularnya sangat tinggi. Perkembangbiakannya pun sangat cepat dengan cara memecah diri, mereplika diri sendiri, dan sering bermutasi.
Ribuan orang kehilangan pekerjaan, ribuan pedagang kehilangan pelanggan, ribuan pengusaha kehilangan rekanan, ribuan karyawan harus dirumahkan. Banyak orang miskin bertambah miskin, yang menderita tambah menderita. Jerit dan tangis kelaparan bergema di mana-mana. Wajah-wajah murung, lemah, tak berdaya, menghiasi kehidupan sebagian masyarakat dunia.
Apakah dengan berbagai kerusakan yang ditimbulkan oleh covid-19 ini, keberadaannya tidak memiliki nilai positif sekecil apa pun? Kalau pertanyaan ini ditujukan kepada Ulul Albab. Jawabannya sangat jelas, “Rabbana ma khalaqta hadza bathila (Ya Allah, Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia).” Artinya, seburuk apa pun covid-19, di dalamnya tetap ada hikmah besar yang diberikan Allah swt. Siapapun yang mau mengambil hikmah itu, ia akan memperoleh keberuntungan.
Baca juga: Apa Strategi Kamu Pasca Covid-19
Hikmah itu sangat banyak, antara lain mengajarkan disiplin. Orang yang tidak terbiasa hidup disiplin, kedisiplinan menjadi barang langka baginya. Kehadiran Covid-19 mendorong orang untuk terbiasa disiplin dan konsisten dalam kedisiplinan: Disiplin memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak; disiplin bekerja, belajar dan beribadah; disiplin memelihara kebersihan barang dan pakaian, dll.
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______

