Meraih Taman Surga di Majelis Dzikir

Raudhah merupakan tempat yang memiliki keistimewaan sebagaimana disampaikan Nabi

Menurut informasi dari Kementerian Agama Republik Indonesia, dari 60 ribu orang kuota jamaah haji tahun ini, sebagian adalah WNI yang menetap di Saudi. Dan tercatat lebih dari 320 orang yang menjadi jamaah haji tahun ini. Artinya banyak WNI yang belum berkesempatan melaksanakan ibadah haji.

Baca juga: Bukan Kita yang Menentukan Surga

Dengan demikian, bisa dipastikan banyak yang tidak dapat mengunjungi Raudhah. Tidak mendapat berbagai keistimewaan darinya, serta tidak akan merasakan kenikmatan melaksanakan ibadah di sana.

Pertanyaannya kemudian, kapan wabah covid-19 ini akan berakhir? Kapan kita bisa mengujungi Raudhah? Wallahu a’lam bishshawab.

Sebagai umat Islam semestinya kita tidak boleh putus asa lantaran tidak bisa mengunjungi Raudhah. Karena sejatinya Raudhah yang berarti taman surga itu ada di sekeliling kita. Bahkan ada di setiap waktu dan sisi kehidupan kita.

Kita perhatikan sabda Rasulullah Saw, berikut ini:

إِذَا مَرَرْتُمْ بِرِيَاضِ الْجَنَّةِ ؛ فَارْتَعُوا “. قَالُوا : وَمَا رِيَاضُ الْجَنَّةِ ؟ قَالَ : ” ” حِلَقُ الذِّكْرِ

Anas bin Malik ra meriwayatkan bahwa beliau Saw bersabda, “Jika kamu melewati taman-taman surga, maka singgahlah dengan senang”. Para sahabat bertanya: “Apakah taman-taman surga itu?” Beliau menjawab: “Hilaqudz Dzikr (kelompok-kelompok dzikir).” (HR. Tirmidzi).


Sekarang traktir Tim TQNNEWS gak perlu ribet, sat-set langsung sampe!
Terima kasih ya sudah support kami. Salam cinta penuh kehangatan :)
https://sociabuzz.com/tqnn/tribe
______
Rekomendasi